Jumat, 18 Januari 2013

Single Rope Technique (SRT)

Assalamu’alaikum^^
Wah,,lama sekali saya belum nge-post kegiatan yang dilakukan oleh teman-teman Menwa Pasopati,, Tapi tak apalah..lagian masih bulan Januari..hhe #alasan..
Hmm...sahabat Menwa Pasopati pasti sudah penasaran kan?? Apa sih yang dilakukan teman-teman Menwa Pasopati setelah Ujian Akhir Semester Gasal ???
Langsung saja ya,,saya dongengkan ^^
Setelah Ujian kemarin, Teman-teman Menwa mengadakan latihan SRT.
“Lho?? SRT?? Apa itu??”
SRT itu adalah singkatan dari Single Rope Technique. Hmm...pasti teman-teman masih bingung “apa sih itu??”. Nah,,dengerin ya...sekarang, aku mau cerita tentang SRT....
Dari awal aja ya,, Single Rope Technique atau sering disebut SRT merupakan sebuah teknik yang digunakan untuk melintasi satu tali (namanya juga single, jadi satu aza :P), entah itu vertikal ataupun horizontal. SRT dapat dipakai pada Panjat Tebing (rock climbing), tetapi terkadang ada yang salah mengartikan dikarenakan kurangnya pemahaman arti dari SRT itu sendiri maka banyak yang mengira bahwa SRT hanya dipakai di Caving. Tahu caving nggak teman?? Caving itu penelusurann goa. Nah, goa itukan ada 2 yaitu goa horisontal dan goa vertikal. Kalau goa horisontal mah tidak masalah, kan lintasannya datar. Terus, kalu vertikal bagaimana hayoo?? Tidak mungkin kan,,kita langsung terjun ke dalam?? Maka dari itu, perlu digunakan tehnik khusus yang dinamakan SRT teman..
Jadi...bagi teman-teman semuanya... kalau mau menelusuri Goa Vertikal,,WAJIB hukumnya, menguasai tehnik ini...oke..!!
Sebelum kita bicara soal bagaimana teknis dari SRT itu sendiri tentu saja kita harus tau alat apa saja yang diperlukan pada saat kita akan melakukan SRT. Alat-alat tersebut mutlak kita bawa sebagai alat bantu dan pengaman. Alat-alat itu antara lain:
1.     1. Sit Harness, harness ini adalah harness yang didesain secara khusus untuk kegiatan susur goa berbeda dengan harness yang biasa dipakai untuk panjat tebing/panjat dinding. Macamnya pun beragam, seperti Croll, rapide, Avanti, super Avanti, fractio dll.


gb. Sit Harness  

2. Ascender, adalah peralatan yang digunakan untuk naik meniti tali, seperti Hand Jammer, Croll, Gibs, Basic Jammer, Jummar dan lain sebagainya.

   
Gb. Ascender dan Foot Ascender 

3. Descender, merupakan peralatan yang digunakan untuk turun tali. Macam-macam discender antara lain Capstand ( ada dua jenis, simple dan auto stop), whale tail, Rack (ada dua jenis, yang open dan close rack), Figure of Eight dan lain sebagainya.
 

Gb. Descender 

4. Maillon Rapid (MR), ada tiga jenis yaitu Delta MR (sering untuk menyambung loop sit harness); Semi Circular MR (juga untuk menyambung loop harness) dan Oval MR (untuk menyambung chest ascender dengan delta atau semi circular MR).

Gb. Berbagai macam bentuk Maillon Rapid
  
5. Chest harness berfungsi untuk mengikat chest ascender pada dada.

Gb. Chest harness
6. Cowstail dibuat dengan tali dinamis yang disimpul salah satu tali lebih pendek. Tali yang lebih pendek (satu lengan siku) sebagai pengaman dan tali yang lebih panjang (sejangkauan tangan) dihubungkan dengan hand ascender.
Gb. Cowstail

7. Foot Loop digunakan sebagai pijakan kaki dan dihubungkan dengan hand ascender. Foot Loop ini dapat dibuat dari tali Carmentel dinamis yang disimpul bowling.
 Gb. Foot Loop

Setelah kita mengetahui alat-alat apa saja yang diperlukan untuk melakukan SRT, berikutnya akan saya jelaskan cara melakukan SRT. Sebelum kita melakukan SRT, kita pasang terlebih dahulu satu set perlengkapan SRT dan personal equipment yang diperlukan untuk penelusuran goa. Seperti ini..


Setelah itu lakukan langkah-langkah seperti berikut:
Naik:
1.     1. Pasang Ascender (jumar dan croll) pada tali
  1. Tarik jumar  ke atas sampai setinggi yang kita mampu
  2. Injak Foot Loop lalu berdiri tegak dengan tangan bertumpu  pada jumar
Lakukan poin 2 dan 3 sampai kita mencapai ketinggian yang kita inginkan.
Turun:
  1. Pasang carabineer pengaman yang terdapat pada cowstail pendek ke atas jumar
  2. Pasang descender lalu kunci (untuk simple kunci 2 kali dan auto stop dikunci 2 kali)
  3. Lepas croll
  4. Lepas jumar
  5. Lepas kunci descender lalu turun dengan perlahan
Oke,,sebelumnya kita lihat dulu dokumentasi kegiatan SRT di Menwa dulu ya... ^^





Bagaimana Sahabat Menwa?? Sudah tahu kan, apa kegiatan teman-teman Menwa Pasopati setelah Ujian Akhir?? Dapat Ilmu tentang SRT juga kan?? Alhamdulillah yaaah..
Oya.. Sudah jelas atau belum tentang SRT-nya?? Kalau belum jelas,,silakan langsung ditanyakan,,lewat blog ini bisa...datang langsung ke Markas Komando Menwa Pasopati UNY juga bisa. Pasti sahabat semua langsung disambut hangat oleh teman-teman Menwa...
Oke, ikuti terus ya kegiatan kami...
Wassalamu’alaikum^^

2 komentar:

  1. : JIKA ANDA BUTUH ANGKA RITUAL 2D 3D 4D DI JAMIN 100% JEBOL BILAH BERMINAT HUB KI ANGEN JALLO DI NMR (_0_8_5_2_8_3_7_9_0_4_4_4_) JIKA INGIN MENGUBAH NASIB THA,SK ROO,MX SOBAT

    : JIKA ANDA BUTUH ANGKA RITUAL 2D 3D 4D DI JAMIN 100% JEBOL BILAH BERMINAT HUB KI ANGEN JALLO DI NMR (_0_8_5_2_8_3_7_9_0_4_4_4_) JIKA INGIN MENGUBAH NASIB THA,SK ROO,MX SOBAT


    : JIKA ANDA BUTUH ANGKA RITUAL 2D 3D 4D DI JAMIN 100% JEBOL BILAH BERMINAT HUB KI ANGEN JALLO DI NMR (_0_8_5_2_8_3_7_9_0_4_4_4_) JIKA INGIN MENGUBAH NASIB THA,SK ROO,MX SOBAT

    BalasHapus